Lamongan- Wisuda Pondok Pesantren Al Fattah Siman yang dilaksanakan mulai tanggal 2 Maret 2023 dan puncak tanggal 3 Maret 2023, acara wisuda dimulai pada malam hari sebagai kegiatan Haflah yang di isi dengan penampilan seni nadzoman oleh para santri, mulai dari nadzom imriti, dan alfiyyah, dan di akhiri dengan penyerahan hadiah bagi santri yang berprestasi atau mendapatkan ranking dikelasnya. Selanjutnya puncak acara wisuda dilaksanakan tanggal 3 Maret 2023 yang dilaksanakan di pagi hari yang dihadiri oleh jajaran Masyayikh, asatid PP. AL Fattah, Kepala Unit se-YPP AlFattah, para wali Wisudawan dan Seluruh Santri Pondok Pesantren AL Fattah.
Perlu diketahui wisuda Program Khusus/salaf periode ke 1, Madrasah Diniyyah Reguler/Formal Ke 1 Mdrasatul Quran Ke-8, yang dilaksanakan dengan baik oleh para pengurus sehingga mendapatkan apresiasi dari masayikh dan dalam wisuda tersebut.
Wisuda Pondok Pesantren Al Fattah tahun 2023 ini memiliki cerita dan kesan yang sangat membanggakan bagi para santri dan seluruh jajaran pengurus Pondok Pesantren Al Fattah, pasalnya wisuda tersebut adalah kegiatan perdana yang dilaksanakan di pondok pesantren AL Faattah siman yang melibatkan semua santri pondok pesantren al Fattah dan khususnya para wisuda program khusus/salaf, program regular/formal dan program tahfidz putri (Madrasatul Quran), dan wisuda santri Imrithi
Wisuda Sebelumnya hanya wisuda Madrasatul Quran dan Nadzom saja, dan sekarang tidak hanya itu, bahkan yang madin juga mengikuti wisuda mulai dari Madrasah Diniyyah Program Khusus kelas 6 dan 7, Madrasah Diniyyah AL Fattah (Reguler/Formal), Madrasatul Quran Bill ghoib dan Binnadzor, serta Nadzom Imriti, Jumlah Wisuda tahun 2023 Program Khusus/salaf 17, Madrasah Diniyyah Reguler/Formal 15 Mdrasatul Quran 51.
Dalam pengisian sambutan Oleh Mudirul Ma’had beliau KH. Muhammad Afifuddin, M.A menyampaikan kepada para santri dan khususnya para wisudawan yaitu:” Pada tahun ini merupakan wisuda perdana juga untuk Alquran 30 juz Bil ghoib ini atas nama Mbak Sinta Latifatul ilmiah selamat kepada Mbak Sinta Semoga bisa menjaga Alquran dengan baik dan tetap bisa bermanfaat untuk masyarakat dan umat Islam secara umum dan tetap bisa menjaga Alqurannya jangan sampai hilang hafalannya.
Kemudian wisudawan Madrasah Diniyah program khusus kelas 6 dan madrasah Diniyah program reguler kelas 6 dan wisudawan Nadzom imriti, ini merupakan wisudawan pertama semoga para wisudawan yang di wisuda pada hari ini betul-betul mengamalkan ilmunya sebaik-baiknya, sehingga dengan kita mengamalkan ilmu akan bertambah ilmu itu sendiri, jadi kalau ilmu itu kita ajarkan kepada orang lain maka ilmu semakin bertambah dan kita semakin bermanfaat kepada orang lain, tapi kalau kita berikan uang kepada orang lain akan habis Tetapi kalau kita berikan ilmu ini akan berkembang ini beda dengan ilmu dengan harta benda, bersyukurlah kepada orang yang dikaruniai ilmu sehingga mereka betul-betul orang-orang yang diangkat derajatnya oleh Allah subhanahu wa ta’ala.
Para wisudawan dan warisanti yang terhormat Kenapa harus ada wisuda, Memang sekarang sudah zamannya berbeda. Kenapa ! karena memang sejak era Mbah Yai Fattah sejak Pondok ini berdiri belum ada istilah namanya wisuda karena memang pondok pesantren inilah Pondok yang non formal, yang namanya non formal itu yang sederhananya saja yang penting ilmunya manfaat, ilmunya betul-betul dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, kita tahu di antara para alumnus Pondok Pesantren Al Fatah ini sudah berkiprah ilmunya. pungkasnya Rabu (03/03/2023)
Setelah selesainya seluruh rangkaian kegiatan wisuda tahun 2023 para santri mempersiapkan barang-barang yang mahu dibawa untuk pulang ke kampung halaman dan sebelum itu, para santri membersihkan kamar masing-masih dan sowan ke ndalem masyayikh pondok pesantren al Fattah
Oleh:Tim Media Al Fattah
